ABSTRAK PENELITIAN
 
Kata Kunci
 

FEBRY LAURENSYA KADIR:

HUBUNGAN ANTARA ADVERSITY QUOTIENT DENGAN COPING STRES PADA AGEN ASURANSI PT. X..
Zamralita, MM., Psi

Coping stres merupakan hal yang dilakukan individu untuk mengatasi stres atau situasi menekan yang melebihi daya adaptasi yang dimiliki, baik dalam bentuk pemikiran atau tingkah laku. Seberapa baik kemampuan individu tersebut mengatasi stres dipengaruhi oleh adversity quotient atau gambaran umum seseorang dalam mengatasi masalah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara adversity quotient dengan coping stress pada agen asuransi. Adversity quotient adalah suatu ukuran untuk mengetahui derajat respon individu dalam menghadapi kesulitan sehari-hari. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 113 orang. Subjek yang diteliti adalah agen suransi PT. X, yang berlokasi di Jakarta Pusat, berusia 20-55 tahun, pria dan wanita, pendidikan minimal SMA, dan sudah kerja minimal setengah tahun. Data yang didapatkan kemudian dikorelasikan dengan teknik korelasi pearson product moment, dengan menggunakan bantuan program SPSS 11.00 for window. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara adversity quotient dengan problem focused coping dan hubungan yang signifikan antara adversity quotient dengan emotion focused coping. Besar hubungan antara adversity questiont dengan problem focused coping adalah 0,693, dan besar hubungan antara adversity quotient dengan emotion focused coping adalah 0,677. Taraf signifikansi dengan nilai alpha 0.01.
diedit: 2005-09-18 21:15:34 dan | artikel ini sudah dibaca 665 kali.
(c) 2003 Webmaster F.Psi Untar
 
©

2004 Departement of Psychology
Tarumanagara University, All Rights Reserved

| Home | | Magister | PBKP |